Kamis, 05 September 2019

KH. RUSMADI DARSANI, Lc




KH. Rusmadi Darsani Lc, lahir di Amuntai, Jum’at, 5 Mei 1972 M (bertepatan dengan 21 Rabiul Awwal 1392 H). Lulusan S-1 Ma’had Aly Siria, Damaskus tahun 2002. Terpilih menjadi Wakil Rois Syuriah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Barito Utara periode 2009-2014.
Sekarang beliau menjadi Pimpinan Pondok Pesantren yang didirikan oleh KH. Ahmad Fahmi Zamzam, yaitu Pondok Pesantren “Yasin” Kecamatan Teweh Tengah, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah.

Diantara kalam beliau:

“Adapun kriteria orang yang bisa dikategorikan bermanfaat bagi orang lain, yaitu yang pertama adalah niat untuk bermanfaat bagi orang lain, karena segala sesuatu didasari dengan niat, yang kedua yaitu lakukan segera kebaikan untuk orang lain, mulailah dari hal yang kecil, yang ketiga yaitu lakukan amal baik tidak hanya untuk orang lain tetapi bermanfaat juga untuk pribadi sehingga semua mendapat manfaat yang sama”.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar